Blu termasuk salah satu pilihan aplikasi bank digital yang dapat difungsikan untuk menabung, bertransaksi online, menempatkan dana investasi, maupun kegiatan perbankan lain. BCA Digital adalah bank yang tadinya mempunyai nama PT Bank Royal Indonesia, lalu diambil alih Bank BCA untuk dijadikan bank digital. Simak review Blu BCA digital berikut ini.
Sekilas Blu BCA Digital
Sebagaimana aplikasi bank digital lain, Blu dapat diakses untuk bertransaksi kapan saja. Blu menawarkan kelebihan yang tak dipunyai bank tradisional misalnya membuat rekening baru bisa sepenuhnya dari aplikasi blu saja. Aplikasi Blu BCA Digital menjanjikan free biaya admin per bulan berapa saja jumlah saldo yang dimiliki. Aplikasi Blu pun menggratiskan fee transfer dan ambil tunai di ATM BCA. Masih ditambah lagi gratis fee transfer ke rekening bank lain untuk 2 bulan pertama dengan paling banyak 20 kali per bulan.
Fitur Fitur Blu BCA Digital
Fitur dan fasilitas yang disediakan aplikasi Blu cukup komplit. Berbagai fitur penting yang tersedia dalam aplikasi Blu diantaranya:
- Tabungan blu : nasabah tak cuma dapat menabung di rekening utama, namun juga dapat menambah jenis akun rekening menurut kepentingannya misalnya akun bluSaving, bluDeposit dan bluGether.
- Blu Saving : merupakan fitur tabungan eksklusif yang berbeda dengan rekening bluAccount. Rekening ini dapat diaktifkan ketika nasabah ingin menabung untuk Kebutuhan khusus, umpamanya biaya melancong, membeli ponsel atau laptop, atau juga membeli kendaraan. Nasabah bia menyisihkan sebagian pendapatan untuk ditabung dalam akun bluSaving.
- BluGether : merupakan pilihan rekening bersama yang dapat digunakan bersama-sama misalnya keperluan bendahara, arisan maupun kegiatan bersama lain. BluGether dapat menampung hingga 24 anggota. Jadi tiap anggota dapat menambah atau mengecek saldo ataupun riwayat mutasi transaksi.
- BluDeposito : merupakan rekening deposito berjangka dengan tawaran suku bunga tinggi. Cukup dengan menempatkan dana mulai Rp 1 juta dan nasabah dapat memilih jangka waktu dari 1 hingga 12 bulan. Apabila nasabah memang memiliki kepentingan mendadak, deposito ini tetap dapat diambil sebelum jatuh tempo namun tanpa memperoleh bunga dari periode yang sudah berjalan.
- Bayar/beli : untuk kemudahan membayar berbagai tagihan bulanan. Nasabah dapat menyimpan transaksi rutin kemudian diset waktu bayaran. Dengan begitu akan ditampilkan notifikasi sehingga tagihan pun tidak akan telat.
- QRIS : yaitu cara pembayaran baru cukup scan kode, otomatis ditampilkan tagihan dan langsung dapat dibayar. Ini merupakan keunggulan aplikasi blu dibanding aplikasi lain.
- Ambil Tunai : nasabah dapat mengambil tunai dari ATM BCA yang berada di berbagai tempat tanpa dikenakan biaya sedikitpun. Nasabah dapat mengambil tunai hingga Rp 7 juta sehari.
- e-money : dengan aplikasi Blu maka dapat melakukan isi ulang free biaya admin dalam 2 bulan pertama. Berikutnya masih gratis namun syaratnya jumlah saldo rata-rata per bulan setidaknya lebih dari Rp 1 juta.
- Monitor blu : nasabah dapat memonitor seluruh transaksi yang ada untuk waktu tertentu. Aplikasi blu menyajikan laporan keuangan yang dapat didownload secara mudah dan dapat untuk melengkapi laporan SPT. Nasabah pun dapat melakukan filter bila ingin melihat jenis transaksi saja, misalnya membayar tagihan, membeli pulsa ataupun mentransfer.
Cara Membuka Rekening Blu BCA Digital
Kelebihan bank digital bila dibanding bank konvensional yaitu cara buka rekeningnya yang cepat dengan persyaratan mudah. Yang dibutuhkan adalah KTP dan NPWP (opsional). Berikut langkah-langkah membuka rekening blu BCA Digital :
- Pemohon harus mengunduh aplikasi blu dari Play Store atau App Store
- Pasang aplikasinya di ponsel kemudian jalankan.
- Input nomor Hp aktif lalu sediakan pula dokumen yang menjadi syarat-syaratnya.
- Unggah foto eKTP.
- Mengisikan data diri yang valid.
- Buat foto selfie melalui aplikasi blu.
- Mengaitkan ke akun BCA, akan tetapi bila tak memiliki maka boleh di skip.
- Apabila memiliki rekening BCA, maka lakukan verifikasi dengan menginput nomor rekening serta nomor Hp yang teregistrasi.
- Mengisi data yang diminta sesuai KTP
- Melengkapi perincian pekerjaan
- Memberikan persetujuan poin-poin perjanjian.
- Pemohon kemudian dihubungi pihak Customer Service BCA Digital, dengan video call guna memverifikasi identitas, dokumen dan juga wajah memang sesuai.
- Selanjutnya pemohon cukup menunggu kira-kira 60 menit dan biasanya pengajuan pembuatan rekening mendapat persetujuan.