Belanja barang di Aliexpress banyak yang gratis ongkos kirim alias Free shipping. Benarkah ?
Seorang kawan bertanya kepada saya, “cover HP-mu bagus tuh, kayanya belum pernah lihat dijual di Jakarta, emang beli dari mana ?”.
Saya jawab “ beli dari China “.
Agak kaget kawan saya bertanya “ Masa sih ? beli cover HP dari China ? ongkosnya aja berapa tuh ? apa gak mahal jatuhnya ? “.
Jawaban saya datar saja “ Saya beli online di aliexpress, dan ongkos kirimnya gratis “.
Itulah sepenggal pembicaraan saya dengan kawan satu kantor beberapa waktu lalu.
Ya, anda tidak salah baca tulisan saya.
Belanja barang di aliexpress memang banyak yang menawarkan gratis ongkos kirim. Malah kalau diperhatikan, mayoritas barang yang dijual disana memang dijual dengan Free shipping.
Mengapa bisa begitu ?.
Kalau menurut saya, sebenarnya ongkos kirim itu sudah dimasukkan kedalam harga jual yang ditawarkan seller. Dan yang perlu anda ketahui adalah bahwa pengiriman barang dari China ke Indonesia menggunakan China Post itu terkenal sangat murah.
Umumnya hanya sekitar $ 1,5 – 2 untuk paket berukuran kecil / sedang. Atau berkisar antara Rp. 20.000 – 30.000 saja. Itupun sudah termasuk fasilitas tracking number, alias paket bisa dilacak keberadaannya melalui website pelacakan pos. Coba bandingkan dengan pengiriman dari Indonesia.
Fasilitas gratis ongkos kirim yang diberikan seller di aliexpress ini umumnya dikirim menggunakan China Post registered mail atau Hongkos Post registered Mail terutama untuk barang-barang yang berharga “murah”.
Sedangkan untuk barang yang lebih “berharga” biasanya dikirim menggunakan Singapore Post yang lebih cepat.
Adakah gratis ongkos kirim yang menggunakan DHL / Fedex ?.
Ada juga, terutama untuk barang yang berharga “mahal” atau memiliki volume yang lebih besar dari paket yang bisa dikirim menggunakan jasa kantor pos.
Oh ya, perlu anda ketahui, barang yang dijual di aliexpress itu banyak sekali yang murah, bahkan saking murahnya mungkin sampai gak masuk akal.
Banyak barang yang ditawarkan hanya seharga $ 0,6 – $ 0,9 yang artinya tidak sampai $ 1. Itupun masih menyediakan fasilitas gratis ongkos kirim.
Nah kalau untuk barang seperti ini, saat ini seller kebanyakan mengirimkan dengan economic shipping post, dimana ketika barang sudah keluar dari China, maka paket sudah tidak bisa dilacak lagi (Non traceable).
Berbeda dengan Registered Mail yang bisa kita lacak perjalanannya sampai ke alamat kita.
Untuk mengetahui jenis pengiriman ini, seller menggunakan istilah “Seller shipping Methode” pada menu pilihan shipping di listing aliexpress. Untuk menghindari “kebingungan” anda dikemudian hari, sebaiknya menghindari pilihan ini ketika berbelanja di aliexpress.