Cara Mudah Belanja Barang di Alibaba Paling Detail dan Paling Lengkap

cara_belanja_di_alibaba_paling_detail_dan_paling_lengkap

Berikut adalah tutorial lengkap cara belanja barang di Alibaba, dari awal hingga diterima di alamat. Paling detail dan paling lengkap. ( Tutorial selengkap ini tidak akan anda temukan di website lain manapun juga ).

Seperti kita ketahui bersama, saat ini impor barang dari China sudah demikian besarnya. Barang barang unik, kreatif dan murah telah membanjiri pasaran di Indonesia. Tidak heran jika semakin banyak orang berusaha mencari tahu tentang bagaimana cara menjadi importir barang dari China.

Ada banyak platform yang menjadi tujuan impor barang China, salah satunya adalah Alibaba. Platform besutan Jack Ma ini bisa kita temukan melalui website Alibaba.com maupun melalui applikasi Alibaba di Playstore / Appstore.

Hal yang perlu anda ketahui seputar belanja barang dari Alibaba dalam tutorial ini :

  1. Kita akan fokus pada pembelian barang dari penjual yang berasal dari China
  2. Di Alibaba umumnya kita akan membeli dalam jumlah relative banyak (grosir). Mayoritas penjual akan menetapkan Minimum order tertentu, atau yang disebut dengan istilah MOQ (Minimum Order Quantity).
  3. Kita akan melakukan pembayaran melalui Trade Assurance Alibaba untuk keamanan transaksi
  4. Kita akan menggunakan metode pengiriman melalui skema forwarder yang lebih praktis dan ekonomis
  5. Tutorial ini menggunakan laptop di Website Alibaba.com. Jika anda menggunakan HP, silahkan buka melalui Browser, maka akan mendapatkan tampilan yang kurang lebih sama.

Hal yang perlu anda persiapkan :

  1. Akun Alibaba atau aliexpress. Jika belum memiliki, bisa membuat lebih dahulu
  2. Alat pembayaran berupa Rekening Bank (dengan Mbanking / ATM), Kartu Kredit, Kartu Debit atau Akun Paypal. Pilih salah satu.
  3. JASA FORWARDER, yang akan membantu pengiriman barang dari China ke Indonesia. Jika anda belum punya, atau bingung bagaimana memilih jasa forwarder yang terpercaya, silahkan menghubungi kami. Kami menyediakan jasa forwarder Alibaba yang aman dengan tarif cukup bersaing.

jasa_forwarder_rajabeli.com

Skema forwarder barang dari Alibaba

Sebelum masuk ke tahapan selanjutnya, kita bahas lebih dahulu tentang apa dan bagaimana skema jasa forwarder Alibaba bekerja. Ini untuk memberikan gambaran kepada anda tentang bagaimana nantinya barang dikirim hingga sampai alamat tujuan di Indonesia. Skemanya adalah sbb :

  1. Barang kita beli, lalu minta kepada seller untuk mengirimkan ke Gudang forwarder di China (Umumnya di Guangzhou, Yiwu, Shenzhen)
  2. Forwarder akan menerima barang dan mengirimkan ke Indonesia (Jakarta), lalu mengurus hal hal terkait dengan kepabeanan (Izin impor, pajak, dll)
  3. Setelah selesai urusan di pabean (Bea Cukai), barang dibawa ke Gudang forwarder
  4. Selanjutnya barang dikirim ke alamat Customer menggunakan ekspedisi lokal

Jadi dengan menggunakan jasa forwarder, kita bisa impor barang dari China dengan mudah dan praktis, karena kita tidak perlu repot memikirkan bagaimana cara mengirimkan barang, tidak perlu punya izin impor, tidak perlu punya perusahaan dan tidak pelu repot mengurus barang di bea cukai hingga pembayaran pajak, karena semua sudah di urus oleh jasa forwarder. Alias terima beres saja.

Alamat Gudang Forwarder di China

Setelah kita menemukan Jasa forwarder, anda perlu minta alamat Gudang mereka di China. Ini nanti akan kita informasikan ke seller di Alibaba, setelah kita melakukan deal dengan mereka.

Marking Code

Dalam pengiriman barang melalui forwarder, maka kita akan menemui apa yang disebut dengan MARKING CODE. Ini adalah sebuah kode khusus yang dibuat oleh forwarder untuk mengidentifikasi barang milik kita. Dengan Marking Code, forwarder akan membedakan barang kiriman customer satu dengan barang milik customer lainnya.

Kita minta Marking Code ini ke forwarder, selanjutnya dikasih ke seller. Dan seller harus menulis Marking code ini di paket, ketika akan mengirimkan ke Gudang.

Contoh Marking Code : ABC/SEA/BUDI

Artinya :

ABC – Kode perusahaan Forwarder

SEA – Melalui pengiriman Laut

BUDI – Nama customer

Catatan : Setelah anda menemukan jasa forwarder, dua hal yang perlu anda minta adalah, Alamat Gudang di China, serta Marking Code. Ini nanti untuk di informasikan ke seller.

Cara membuat akun alibaba :

  1. Buka web Alibaba.com, klik pada “My Alibaba”, lalu klik “Joint Free”

Cara Daftar Akun Alibaba 1

2. Isi form yang tersedia :

Cara Daftar Akun Alibaba 2

  • Negara Indonesia
  • Centang pada “buyer”
  • Isikan Email
  • Isikan Password
  • Untuk kolom Company / perusahaan, anda bisa menuliskan apa saja. Misalnya tulis saja PT. Sukses selalu selamanya, dll. Yang penting ada isinya
  • Isikan Nama lengkap
  • Isikan Np HP
  • Geser Slide bar untuk verifikasi
  • Centang pada : When creating a website account: I agree to abide by the alibaba.com Membership Agreement– I am willing to receive emails about membership and services from Alibaba.com
  • Klik “Agree and Register”

3. Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke email. Lalu klik “Submit”, dan akun Alibaba anda siap digunakan. Selain menggunakan untuk belanja di Alibaba, anda juga bisa menggunakan akun ini untuk belanja di aliexpress.

Cara Daftar Akun Alibaba 3

Cara mencari barang di Alibaba

  1. Buka web Alibaba.com, lalu login ke akun Alibaba anda
  2. Masukkan nama barang yang mau dibeli, di kolom “search” yang tersedia. Misalnya kita mau beli Charger HP, maka ketik aja “cellphone charger” dikolom search tersebut, lalu klik “Search”.

3. Maka akan muncul beberapa “iklan” atas produk charger HP. Pilih salah satu mana yang ingin anda beli, dengan melakukan klik pada gambar atau iklannya.

Cara Komunikasi dengan seller di Alibaba

Inti dari cara belanja barang di Alibaba, adalah di komunikasi. Disinilah tahap paling penting yang harus dilakukan. Seperti halnya kalau kita membeli barang di Indonesia, kita perlu berkomunikasi dengan penjualnya, di alibaba pun sama seperti itu.

Bahasa apa yang digunakan ? secara umum kita akan menggunakan Bahasa Inggris.

Kalau kita tidak bisa Bahasa Inggris, bagaimana ? silahkan gunakan Google translate. Saya pun juga menggunakan Google translate.

Apa saja yang perlu ditanyakan ? ada dua hal yaitu :
1. Total harga + ongkos kirim menuju gudang forwarder di China

2. Estimasi total berat dan volume paket (untuk menghitung estimasi biaya forwarder ke Indonesia ).

Misalnya kita mau membeli 100 Pcs Charger dan mau mengirim ke Gudang forwarder di Guangzhou, maka contoh pertanyaannya adalah sebagai berikut :

I plan to buy 100 Pcs and ship to my agent in Guangzhou, How much does total price and shipping cost to Guangzhou ?. Also please let me know estimation of weight and package volume ?

Langkah Langkah cara  kontak seller Alibaba, saya jelaskan sbb :

  1. Klik pada “Send Inquiry” atau “Contact Suplier” di bagian kanan atas layar

Cara kontak seller alibaba 1

 

2. Tuliskan pertanyaan yang ingin dikirim ke seller. Bisa copy paste template pertanyaan yang saya kasih diatas

3. Jangan centang pada “Recommend matching suppliers”

4. Centang pada “Agree to share Business Cardwith supplier.”

5. Klik “Send inquiry now”, maka pertanyaan akan terkirim ke seller

Cara kontak seller alibaba 2

6. Setelah ada balasan dari seller, maka anda akan menerima notifikasi di email dari Alibaba. Buka email tersebut, lalu klik pada “reply now” maka anda akan dibawa masuk ke halaman “Message” di Alibaba. Setelah itu silahkan teruskan komunikasi, hingga ditemukan kesepakatan soal harga + ongkos kirim ke Gudang forwarder, serta kita tau estimasi berat dan volume barangnya. Dari data tersebut, kita bisa membuat simulasi total harga + ongkos forwarder sampai Indonesia.

Cara kontak seller alibaba 3

7. Selain dari notifikasi email, kita juga bisa langsung masuk ke menu message di Alibaba. Caranya, setelah login, klik menu “message” yang ada di bagian kanan atas layar

Cara kontak seller alibaba 4

Catatan :

  • Dalam komunikasi ini silahkan anda lakukan negosiasi dengan seller, sampai ditemukan kesepakatan.
  • Silahkan simulasikan harga + ongkos forwarder berdasarkan hasil komunikasi dengan seller
  • Untuk biaya forwarder, silahkan koordinasi dengan pihak forwarder yang digunakan

Cara membuat Order di Alibaba

Setelah deal dengan seller, Langkah selanjutnya adalah membuat order. Seperti kita ketahui, nanti kita akan melakukan pembayaran di Alibaba melalui trade assurance. Trade assurance itu apa ? itu adalah fasilitas yang disediakan oleh Alibaba untuk seller dan buyer bertransaksi. Alibaba akan bertindak sebagai pihak ketiga yang menjamin keamanan transaksi. Sistem ini mirip dengan system rekber yang digunakan di marketplace Indonesia.

Langkah langkah membuat order di alibaba

1. Kasih alamat Gudang dan marking code, kepada seller. Ini untuk keperluan pengiriman barang dari seller ke Gudang forwarder

2. Kasih nama dan alamat anda di Indonesia, kepada seller, ini untuk keperluan seller membuat Invoice dan Packing List. Apa itu Invoice dan Packing list, akan dijelaskan dalam bahasan selanjutnya

3. Selanjutnya minta kepada seller untuk membuat Trade assurance, alias tagihan kepada kita, supaya bisa kita lakukan pembayaran. Caranya, kontak seller dan bilang “ Please draft trade assurance, I will make payment”

4. Setelah seller menerbitkan trade assurance, maka kita bisa melihatnya di akun Alibaba kita. Di bagian “Orders” di bagian kanan atas layar.

Cara order di alibaba 1

  1. Klik di “Orders” dan kita akan dibawa ke halaman daftar Orderan kita sbb :

Cara order di alibaba 2

6. Pilih orderan yang mau dibayar, lalu klik “View More”, selanjutnya kita akan dibawa ke halaman tagihan sbb

Cara order di alibaba 3

7. Disini kita bisa melakukan review atas orderan yang kita buat. Jika masih ada yang kurang sesuai, silahkan kontak seller untuk melakukan revisi. Jika sudah sesuai, silahkan melakukan pembayaran dengan klik “Make Payment” dibagian kiri atas layar, maka kita akan dibawa ke halaman pembayaran sbb :

Cara pembayaran di alibaba 1

Cara melakukan pembayaran order di Alibaba

Dari gambar diatas, kita bisa melihat beberapa metode pembayaran yang bisa kita gunakan. Silahkan pilih salah satu metode pembayaran mana yang paling mudah anda gunakan. Adapun cara melakukan pembayarannya saya jelaskan satu satu sebagai berikut :

Cara melakukan pembayaran di Alibaba dengan kartu kredit / kartu debit

  1. Pada halaman pembayaran, Pilih pada Credit / Debit Card

Cara pembayaran di alibaba 2

2. Add new card to pay

3. Isikan data sesuai form yang muncul. Yaitu Nama lengkap, no kartu kredit / debit, expire date, kode CVV, serta alamat sesuai tagihan Kartu kredit / debit

4. Setelah lengkap, silahkan klik “Make Payment”. Jika berhasil maka anda akan menerima konfirmasi seperti contoh ini

Konfirmasi alibaba

5. Anda juga akan menerima konfirmasi melalui email, silahkan cek email

6. Pembayaran menggunakan kartu Kredit / Debit, akan dikenakan fee pembayaran sebesar 2.99 %. Dan maksimum pembayaran yang bisa dilakukan adalah sebesar $12.000 / transaksi

Cara melakukan pembayaran order di Alibaba dengan Paypal

  1. Pada halaman pembayaran, Pilih pada Paypal
  2. Klik pada “pay with paypal”
  3. Login ke akun Paypal
  4. Klik “agree and Pay now”
  5. Klik “Pay now”, dan pembayaran selesai
  6. Pembayaran menggunakan Paypal, akan dikenakan fee pembayaran sebesar 2.99 %
  7. Sama dengan cara pembayaran melalui Kartu Kredit/Debit, anda juga akan menerima konfirmasi penerimaan pembayaran di layar, serta melalui email.

Cara melakukan pembayaran order di Alibaba dengan Online Transfer

Ini adalah metode pembayaran terbaru yang diterima Alibaba untuk customer di Indonesia. Online transfer bisa dilakukan melalui transfer Mbanking dan Transfer ATM. Adapun Langkah langkahnya adalah sbb :

  1. Pada halaman pembayaran, Klik pada “Online transfer”, maka akan muncul halaman baru sbb :

cara pembayaran di alibaba 3

2. Pilih Bank apa yang mau anda gunakan, tersedia 6 pilihan, yaitu BRI, BNI, CIMB Niaga, Danamon, Mandiri dan Permata

3. Isikan nama dan alamat email, lalu klik “View Payment reference”

4. Maka kita akan mendapatkan informasi No Virtual account, serta cara transfernya. SIlahkan transfer ke Nomor virtual account yang tertera di halaman itu. Adapun cara transfernya seperti kita transfer ke Virtual account biasa. Kalau masih bingung, bisa cek petunjuk di halaman tersebut.

cara pembayaran di alibaba 4

5. Nilai yang dibayar melalui virtual account, akan otomatis tertera saat kita melakukan transfer, sesuai dengan nilai Rupiah yang ada di halaman sebelumnya. Dan metode pembayaran ini tidak mengenakan fee transfer.

6. Minimum nilai transaksi melalui online transfer adalah sebesar Rp. 10.000, Maksimum Rp. 25.000.000

7. Setelah transfer virtual account selesai, kita bisa mengecek kembali order kita, apakah sudah terkonfirmasi atau belum. Biasanya tidak lama setelah transfer dilakukan, order akan terkonfirmasi. Kita juga akan menerima email apabila order sudah dikonfirmasi alibaba.

Cara melakukan pembayaran order di Alibaba melalui Transfer bank / TT

Ini adalah cara pembayaran order di Alibaba melalui system transfer bank. Jadi kita harus datang ke kantor bank dan melakukan transfer melalui teller.

Adapun Langkah langkahnya adalah sbb :

  1. Di halaman pembayaran, klik pada pilihan “Wire Transfer / TT”, lalu klik “View Account information”, maka kita akan dibawa ke halaman baru

cara pembayaran di alibaba 5

 

2. Print atau screenshoot halaman tersebut, lalu datang ke bank untuk melakukan transfer

3. Tunjukkan ke teller, lembaran halaman tadi, dan lakukan transfer ke rekening yang tertera di halaman tersebut

4. Setelah transaksi berhasil, maka kita bisa coba cek di halaman order, apakah pembayaran telah terkonfirmasi atau belum

5. Metode pembayaran melalui transfer bank akan dikenakan fee yang besarnya bervariasi antara $25 – 40 / sekali transfer, tergantung bank yang digunakan.

6. Transfer dari rekening bank anda, dan lakukan transfer secara Full amount

7. Waktu konfirmasi dari alibaba bervariasi, tergantung kliring antar bank internasional. Dalam beberapa kasus, konfirmasi diterima tidak sampai 1 jam setelah transfer. Tetapi banyak pula yang harus makan waktu sampai beberapa hari. Setelah pembayaran terkonfirmasi, maka anda akan menerima email konfirmasi dari alibaba.

Pengiriman barang ke gudang forwarder

Setelah proses pembayaran dilakukan, dan dikonfirmasi oleh Alibaba, maka Langkah selanjutnya adalah menunggu pengiriman barang oleh seller ke Gudang Forwarder di China. Hal hal yang perlu diperhatikan adalah :

  1. Minta seller membuat packing yang kuat dan aman, karena kerusakan barang selama dalam proses pengiriman, tidak ada garansi dari forwarder
  2. Minta seller menuliskan Marking code di paket
  3. Minta INVOICE dan PACKING LIST ke seller

INVOICE merupakan dokumen yang berisi tentang jenis barang, jumlahnya, harga satuan serta harga total keseluruhan barang. Contohnya sbb

contoh invoice alibaba

PACKING LIST merupakan dokumen yang berisi tentang jenis barang jumlah barang, berat dan volume barang. Contohnya sbb

contoh Packing list

  1. Setelah seller kirim barang, minta Tracking number atau bukti pengiriman barang ke Gudang.

Konfirmasi ke Forwarder

Setelah seller mengirimkan barang dan memberikan Invoice, PackingList dan tracking number, maka Langkah selanjutnya adalah konfirmasi ke forwarder di Indonesia. Berikan semua data yang dikasih seller diatas ke forwarder, sebagai bahan crosscheck di lapangan. Anda bisa minta informasi kepada forwarder, jika barang telah masuk Gudang di China.

Proses Forwarding barang sampai Indonesia

Setelah menerima barang, maka forwarder akan melakukan administrasi seperlunya, lalu mengirimkan barang ke Indonesia. Proses ini meliputi hal hal sebagai berikut :

  1. Menerima barang digudang, dan melakukan administrasi Gudang
  2. Mengirim barang ke Indonesia sesuai metode kirim yang dipilih. Apakah melalui Pesawat udara atau melalui Kapal Laut
  3. Pengurusan barang di pabean, pembayaran pajak, dll
  4. Setelah pengurusan pabean selesai, barang akan ditarik menuju Gudang forwarder yang umumnya di Jakarta, ditimbang / diukur dan dibuatkan Invoice tagihan biaya forwardernya
  5. Forwarder akan memberikan tagihan kepada anda. Dan setelah tagihan dilunasi, maka barang akan dikirim ke alamat anda menggunakan ekpsedisi lokal yang dipilih (Biaya ekspedisi lokal belum termasuk).
  6. Barang sampai alamat anda. Selesai.

Saran dari saya adalah, jika anda ingin bisa menjadi importir barang dari China melalui Alibaba, maka harus langsung di praktekkan. Dengan langsung di praktekkan, maka nanti akan lebih mudah untuk memahaminya. Jika menemukan masalah, bisa dicari solusinya.

Intinya begini, Impor barang dari China via alibaba itu mudah, asal langsung dipraktekkan. Berbekal tutorial ini saja, anda sudah bisa memulai.

Jika masih bingung, silahkan langsung kontak saya via WA dibawah ini, nanti saya pandu dan bantu step stepnya dari awal sampai selesai. Kursus online GRATIS. Jika perlu bantuan untuk melakukan pembayaran, bisa saya bantu dengan jasa pembayaran yang saya sediakan, demikian pula jika ingin mengirimkan barang dari China melalui jasa forwarder Alibaba, saya siapkan Jasa forwarder Rajabeli express yang aman dan Amanah.

Demikianlah penjelasan tentang Cara belanja barang di Alibaba yang saya susun dengan selengkap dan sedetail mungkin. Semoga bermanfaat dan Salam sukses.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

RajaBeli.com

RajaBeli.com

RajaBeli.Com melayani pembelian dan pembayaran di ebay, aliexpress, amazon, paypal dan ratusan situs jual beli Online diseluruh dunia, dengan Aman, Mudah dan Bergaransi

Leave a Replay